Workshop Penyusunan RPS Kurikulum OBE Prodi Sastra Inggris UIN SUKA

Dalam rangka pelaksanaan penerapan kurikulum OBE (Outcome-Based Education) di semester gasal tahun ajaran 2024/2025 mendatang, prodi Sastra Inggris menggelar Workshop Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) Kurikulum OBE. Prodi mengundang Dr. Andi Prastowo, S.Pd.I, M.Pd.I (Ketua Umum PD-PGMI se-Indonesia dan Dosen PGMI FITK UIN Sunan Kalijaga) sebagai narasumber kegiatan. Workshop dilaksanakan secara luring pada tanggal 25 Juli 2024 di gedung Fakultas Adab dan Ilmu Budaya lantai dua ruang 204 dan secara daring melalui Zoom Meeting pada tanggal 26 Juli 2024. Kegiatan dihadiri oleh seluruh dosen Prodi Sastra Inggris.

Pada workshop hari pertama, Kaprodi Sastra Inggris, Dr. Ulyati Retno Sari M.Hum membuka kegiatan dengan memberikan sambutan dan sekaligus menjadi moderator kegiatan. Selanjutnya, narasumber Dr. Andi dalam presentasi memaparkan konsep, komponen, dan prosedur penyusunan RPS berbasis OBE. Narsumber juga memberikan pendampingan kepada para dosen yang mempraktikkan penyusunan elemen CPL, CP, CPMK dan Sub CPMK. Pada sesi akhir hari pertama, beliau menambahkan penjelasan tentang penyusunan elemen indikator, teknik, instrumen, dan bobot penilaian pada RPS.

Pada hari kedua workshop melalui Zoom, Dr. Andi memberikan tinjauan dan masukan terhadap contoh RPS yang sebelumnya sudah dikerjakan oleh para dosen prodi. Dari masukan-masukan yang diberikan, dosen diharapkan memperbaiki RPS sesuai dengan arahan narasumber.

Kaprodi Sastra Inggris menegaskan, dari kegiatan ini, setelah semua RPS selesai, persiapan perkuliahan tahun ajaran mendatang yang menerapkan kurikulum berbasis OBE pada prodi Sastra Inggris menjadi semakin maksimal.