Pelatihan Penulisan Artikel Mahasiswa Prodi Sastra Inggris Angkatan 2021 dan 2022

Dr. Eric Kunto Aribowo sebagai narasumber Pelatihan Penulisan Artikel Prodi Sastra Inggris
Merespon peraturan terbaru mengenai diwajibkannya mahasiswa di lingkungan Fakultas Adab dan Ilmu Budaya menyerahkan naskah artikel jurnal sebagai syarat pendaftaran sidang ujian tugas akhir/munaqosyah, Prodi Sastra Inggris menyelenggarakan pelatihan penulisan artikel bagi mahasiswa sastra Inggris 2021 dan 2022. Kegiatan ini bertujuan membantu mahasiswa menghasilkan karya ilmiah yang layak publikasi. Acara berlangsung selama tiga hari dan dilaksanakan melalui Zoom Meeting serta disiarkan langsung melalui Youtube Live, pada tanggal 25 sampai 27 September 2023, pukul 19.00-21.00 WIB. Dr. Eric Kunto Aribowo dari Universitas Widya Dharma, Klaten menjadi narasumber pada acara ini, dengan MC sekaligus moderator Nirmala Chindy.
Pada hari pertama, acara dimulai terlebih dahulu dengan sambutan dari ketua panitia, Bambang Hariyanto, Ph.D, lalu dilanjutkan dengan sambutan dari ketua Prodi Sastra Inggris, Ulyati Retno Sari, M.Hum yang sekaligus membuka rangkaian acara pelatihan.
Di hari pertama, narasumber memberikan materi tentang pengenalan artikel ilmiah dan etika riset dan publikasi. Para peserta mempelajari bagaimana siklus riset dari awal hingga akhir. Pada hari kedua pelatihan, materi yang disampaikan oleh narasumber adalah integrasi SciSpace dan Zotero dalam pengelolaan referensi. Penelusuran referensi dalam proses penulisan artikel ilmiah berbasis Artificial Intelligence (AI) salah satunya adalah dengan menggunakan tool SciSpace. Narasumber juga menjelaskan megenai cara mengimpor pencarian dari SciSpace ke Zotero.
Pada hari ketiga pelatihan, peserta diajak mengenal lebih dekat tentang ChatGPT. Para peserta mendapatkan panduan terkini penggunaan ChatGPT dalam penulisan ilmiah. Narasumber berpesan, mahasiswa diharapkan mampu menggunakan tool tersebut dengan bijak. Hal senada juga disampaikan oleh Kaprodi Sastra Inggris, Ulyati Retno Sari, M.Hum, yang mengingatkan para mahasiswa supaya lebih berhati-hati dalam pemakaian ChatGPT dan hanya memakainya sebagai alat bantu dalam proses belajar.
Kegiatan pelatihan penulisan artikel ini berlangsung dengan lancar, dengan antusiasme cukup tinggi dari para peserta. Beberapa mahasiswa aktif bertanya dan berdiskusi interaktif dengan narasumber. Pelatihan ini diharapkan menjadi satu langkah percepatan penyelesaian artikel penelitian mahasiswa Prodi Sastra Inggris, khususnya mereka yang sedang mempersiapkan draft proposal skripsi dan karya ilmiah untuk publikasi jurnal.