Literature Day Mahasiswa Sastra Inggris

Kamis, 11 Oktober 2018, merupakan hari pertama acara literature day yang telah diselenggarakan oleh Mahasiswa Sastra Inggris yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Jurusan Sastra Inggris (HMJ-SI) di Taman Fakultas Adab dan Ilmu Budaya. Hari pertama dalam acara tersebut dimeriahkan dengan karya-karya dari Mahasiswa Sastra Inggris seperti majalah dinding yang diisi berbagai puisi karya sastrawan-sastrawan Inggris seperti William Shakespeare. Tentu saja kemeriahan dari acara tersebut dirasakan juga oleh berbagai mahasiswa dari berbagai jurusan di Fakultas Adab dan Ilmu Budaya karena gedung fakultas diindahkan dengan majalah dinding-majalah dinding karya Mahasiswa Sastra Inggris dari seluruh angkatan. Acara Literature Day ini merupakan salah satu kegiatan tahunan dari HMJ, dan tak hanya dimeriahkan dalam kurun waktu satu hari saja, dalam tahun ini Literature day memang diselenggarakan dalam waktu dua hari yang mana di hari kedua dimeriahkan oleh penampilan yang begitu memukau oleh setiap kelas dari mahasiswa jurusan sastra inggris. Literature Day ini memang merupakan salah satu ajang bagi seluruh mahasiswa sastra inggris dalam menampilkan bakat mereka.
Berbagai jenis penampilan yang ditampilkan oleh mahasiswa sastra inggris di hari kedua yaitu musikalisasi puisi. Menyanyi dsb. Karenanya, kuliah pada hari Jumat 12 Oktober 2018 tersebut diliburkan agar seluruh Mahasiswa Sastra Inggris ikut dalam memeriahkan acara dihari kedua Literature Day tersebut. Pada dasarnya, Literature Day Mahasiswa Sastra Inggris ini memang acara untuk mengenalkan karya-karya sastra dari Inggris kepada seluruh mahasiswa dan ditambahi dengan penampilan bakat dari Mahasiswa Sastra Inggris.